Ajang penghargaan SCTV Music Awards 2018 sebentar lagi akan digelar, tahun ini Rossa mendapatkan 2 Nominasi untuk 2 single yang baru saja dirilisnya yaitu “Pernah Memiliki (feat. D’Masiv & David Noah)” serta lagu “Bukan Maksudku” yang diambil dari album A New Chapter.
Acara ini rencanya akan diselenggarakan pada tanggal 27 April 2018 pukul 20.00 WIB. Rossa juga di jadwalkan akan tampil di acara ini pada tanggal tersebut dengan membawakan lagu “Pernah Memiliki” bersama D’Masiv & David Noah serta lagu “Bukan Maksudku”. Untuk mendukung Rossa, kalian ikuti panduan voting resmi dibawah ini :
Caranya voting “Penyanyi Solo Wanita Paling Ngetop” :
Vote via Twitter dengan kode hashtag #SMA2(spasi)ROSSA
.
Vote via BBM Polls, pilih ROSSA di kategori Penyanyi Solo Wanita Paling Ngetop
.
Periode vote : 11 April – 26 April pkl 23.00 WIB
Cara voting “Kolaborasi Paling Ngetop” :
Vote via Twitter dengan kode hashtag #SMA4(spasi)D’Masiv, Rossa, Feat David Noah
.
Vote via BBM Polls, pilih “Rossa, D’Masiv & David (Noah)” di kategori Kolaborasi Paling Ngetop
.
Periode vote : 11 April – 26 April pkl 23.00 WIB