• RELEASE DATE /April 5, 2017

Executive Producer : Yonathan Nugroho for Trinity Optima Production
Producer : Rossa
Vocal Producer : Mitch Allan
Executive Produced USA by PETER COQUILLARD for MILK & HONEY
Mastered by DALE BECKER @BECKER Mastering, Burbank, CA, USA
A & R :
Dwi Santoso
Shimala Avadana
Andrey Noorman Sam Siwu
Audio CD Sequencing & MFiT : Sadat Effendy
Art Director : Yolando Siahaya
Photography : Vicky Tanzil
Stylish : Adi Surantha
Wardrobe :
Patricia Katinka
Wilsen Willim
Earing By The Theme – Fashion First Jakarta
Make Up : Bennu
Hair Do : Ani-Ani Medy

Listen & Download

About

Di awal tahun 2017, Rossa melakukan gebrakan baru dalam karir bermusiknya yaitu dengan meluncurkan sebuah album baru berjudul “A New Chapter” dengan menggandeng musisi-musisi Internasional yang belum pernah bekerjasama dengan penyanyi dari Asia.

Awalnya Rossa ingin mencari materi lagu dan produser di Los Angeles pada bulan Januari 2016, namun niat itu di urungkan karena ia mendapatkan kesempatan untuk bertemu dengan para penulis lagu dari penyanyi-penyanyi Internasional seperti Mariah Carey, Katy Perry, Rihanna, One Direction, Selena Gomez dan lain sebagainya di Bali pada bulan April 2016 dalam acara “The Invitational Group’s 2016 Bali Songwriting’’.

Di album ini Rossa merekamkan 9 lagu baru yang 5 diantaranya adalah lagu berbahasa Indonesia dan 4 lagu lainnya berbahasa Inggris.

Sebagai pemanasan, pada tanggal 9 Juni 2016 Rossa meluncurkan sebuah single berjudul “Jangan Hilangkan Dia” untuk soundtrack film “ILY from 38.000 FT” ciptaan Ryan D’Masiv dan musiknya di buat oleh Musisi Internasional “Tushar Apte” yang pernah menagani Penyanyi Internasional seperti Chris Brown & Rihanna.

Untuk vokal produser, Rossa mempercayakan kepada “Mitch Allan” yang sudah biasa menangani Musisi Internasional seperti Demi Lovato, Miley Cyrus, Jason Derulo, Pitbull, Fifth Harmony, Kelly Clarkson, Simple Plan, Faith Hill, Selena Gomez dsb.

Single ini dirilis secara serentak di 4 Negara yaitu Indonesia, Malaysia, Singapore & Brunei Darussalam serta berhasil meraih banyak sekali nominasi dan penghargaan termasuk penghargaan dari YouTube Rewind 2016 sebagai salah satu dari 10 Video Musik Terpopuler di YouTube Indonesia yang menduduki peringkat ke-5.

Di iTunes single “Jangan Hilangkan Dia” ini bahkan mampu bertahan selama 6 bulan lebih secara berturut-turut di posisi No.1 iTunes Soundtrack Indonesia.

Single berbahasa Inggris pertama yang di luncurkan oleh Rossa di album ini adalah “Body Speak” hasil ciptaan Steve Shebby, Joleen Belle, dan Michelle Buzz. Single ini pertama kali di luncurkan pada tanggal 22 Februari 2017 di Singapura 2 minggu setelah Rossa merilis single “Cinta Dalam Hidupku” untuk soundtrack film “London Love Story 2” di Indonesia.

Dalam versi aslinya, lagu Body Speak ini adalah lagu Explicit Content, namun beberapa liriknya ada yang di rubah agar lebih Implisit. Lagu ini berhasil menghantarkan Rossa menjadi Artist Indonesia Pertama yang berhasil menembus MTV Asia Spotlight Artist of The Month. Selama 1 bulan penuh video clip Body Speak Rossa juga berhasil di tampilkan di seluruh negara Asia seperti Hongkong, Taiwan, Jepang, Filipina, Tokyo, Korea, Cina dsb.

Tracklist :
01. Break It Up (Stuart Crichton / Fiona Bevan / Gatlin Green)
02. Bukan Maksudku (Taufik Batisah)
03. T’lah Mencoba (Dewiq & Pay)
04. Cinta Dalam Hidupku (David Sam)
05. Satu Hal Bodoh (Aji Mirza Hakim)
06. Till My Heart Stops Beating (Hugo Lira / Thomas Gustaffson)
07. Jangan Hilangkan Dia (Ryan D’Masiv | Produced : Tushar Apte)
08. Body Speak (Steve Shebby/ Joleen Belle/ Michelle Buzz)
09. Firefly (Mitch Allan / Nikki Leonti)